Sidoarjo – Liputan Warta Jatim, Dalam rangka mendukung program Asta Cita yang mengedepankan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan ketahanan pangan, Polsek Tulangan melaksanakan kegiatan penanaman sayur bersama para petani di Desa Grabangan, Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo.Sabtu 16 November 2024
Kegiatan ini melibatkan anggota kepolisian Polsek Tulangan dan para petani lokal untuk menanam berbagai jenis sayuran seperti bayam, sawi, dan kangkung di lahan pertanian desa. Kapolsek Tulangan, AKP Abdul Cholil, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara Polri dan masyarakat untuk mendukung ketahanan pangan sekaligus memberdayakan sektor pertanian lokal.
“Kegiatan ini sejalan dengan program Asta Cita yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kolaborasi aktif antara aparat dan warga. Penanaman sayuran seperti bayam, sawi, dan kangkung ini tidak hanya bermanfaat bagi petani tetapi juga mendukung kebutuhan pangan lokal,” ujar AKP Abdul Cholil.
Para petani menyambut baik inisiatif ini. Menurut salah satu petani Desa Grabangan, kegiatan bersama ini tidak hanya mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat tetapi juga menjadi motivasi bagi petani untuk terus mengembangkan lahan pertanian mereka.
“Kami sangat senang Polsek Tulangan turun langsung membantu kami. Ini memberikan semangat baru untuk terus meningkatkan hasil pertanian kami,” ujar salah seorang petani lokal.
Selain penanaman sayur, kegiatan ini juga diisi dengan edukasi kepada petani tentang teknik bercocok tanam yang baik dan pemanfaatan pupuk organik untuk menjaga kualitas tanah.
Dengan semangat kebersamaan ini, Polsek Tulangan berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut di desa-desa lain untuk mendukung tercapainya program Asta Cita, khususnya di bidang ketahanan pangan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.
(Asmaul)