Home / Agama / BAZNAS Sinjai Melayat dan Memberikan Bantuan Kepada Korban MD di Duga di Tabrak Mobil Bus Maminasata

BAZNAS Sinjai Melayat dan Memberikan Bantuan Kepada Korban MD di Duga di Tabrak Mobil Bus Maminasata

Sinjai – Liputan Warta Jatim, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sinjai Datang melayat dan Memberikan Bantuan di Rumah Duka Almarhumah Zahrahtul Hawaisya di Dusun Jerrung 1 Desa Lamatti Riawang Kec. Bulupoddo Senin (28/04/2025).

Dalam kesempatan tersebut diserahkan bantuan kemanusiaan pemulasaraan jenazah yang di serahkan langsung oleh Ketua BAZNAS Kabupaten Sinjai Drs H M Tahir didampingi Wakil Ketua II Bahrul Hayat, Waka III Saifuddin Tahe Beserta Staf .

Pertama kami ucapkan Inna lillahi wa Inna ilaihi rojiun sebagai bentuk rasa duka kami yang mendalam kepada almarhumah, semoga diampunkan segala dosa2nya, diterima amalannya, dilapangkan kuburnya dan ditempatkan di SyurgaNya Aamiin YRA, Dan kepada keluarga yg ditinggalkan diberi kesabaran dan ketabahan, demikian kata Wakil Ketua III BAZNAS Sinjai Saifuddin Tahe yang Juga Penasehat Ikatan Alumni SMA Negeri Aruhu (IKA SMANAR) di mana almarhumah adalah salah seorang Alumni yang Sekarang sudah berubah menjadi SMA Negeri 4 sinjai.

Baca Juga :  Warga Jawa Timur Kompak Turun jalan Dukung dan Bela Palestina 

Lebih lanjut dikatakan bahwa apa yg dilakukan ini adalah wujud tanggung jawab sosial kepada sesama yg mengalami musibah untuk meringankan beban keluarga dalam pengurusan jenazah.

Turut hadir pada kesempatan tersebut, Mantan kepala desa Lamatti Riawang Andi Bolle.

Kecelakaan ini terjadi yang melibatkan Bus Mamminasata (Teman Bus) dengan sepeda motor yang dikendarai wanita Zahrahtul Hawaisya (21) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Kecelakaan tersebut mengakibatkan korban ZH tewas(Meninggal Dunia) di tempat kejadian perkara (TKP).
“Iya korban meninggal,” kata KBO Satlantas Polrestabes Makassar AKP Supirman di kutip dari Media detikSulsel.com, Minggu (27/4/2025).

Kecelakaan itu terjadi di Jalan Urip Sumoharjo, Kelurahan Panaikang, Kecamatan Panakkukang, Makassar, pada Minggu (27/4) sore. Setelah kejadian, korban dilarikan ke Rumah Sakit Ibnu Sina Makassar dan Setelah di lihat identitas nya korban merupakan warga sinjai.

Baca Juga :  Walikota Surabaya Menghadiri Pengajian Rutin Khoirun Nisa TP PKK Kelurahan Manukan Kulon di Masjid Al Ikhlas RW 07

(Laporan Ilham Hs).