
Banyuwangi – Liputan Warta Jatim, Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas), Polresta Banyuwangi menggelar Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) gabungan fungsi utama internal Polri, dilanjutkan dengan patroli skala besar, pada Sabtu malam minggu (27/4/2025)
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H., dan dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polresta Banyuwangi.
Dalam arahannya, Kapolresta menekankan pentingnya sinergitas antar fungsi utama Polri untuk menghadirkan rasa aman kepada masyarakat, terutama pada jalur-jalur rawan.
“Patroli skala besar ini merupakan bentuk komitmen kami dalam menjaga situasi Banyuwangi tetap aman dan kondusif,” ujar Kombes Pol Rama.
Usai apel, personel dibagi menjadi dua regu untuk melaksanakan patroli menyasar sejumlah lokasi strategis. Regu 1 bergerak menuju GOR Tawangalun, Jalan Yos Sudarso, Taman Sri Tanjung, hingga TMP Banyuwangi. Sedangkan Regu 2 menyisir kawasan Terminal Karangente, Taman Tirta Wangi, Kantor DPRD Banyuwangi, hingga Pemkab Banyuwangi.
Sepanjang patroli yang berlangsung hingga pukul 03.00 WIB, situasi di seluruh titik sasaran terpantau aman dan terkendali. Tidak ditemukan adanya gangguan kamtibmas maupun aksi balap liar.
Kegiatan patroli skala besar ini mendapat apresiasi dari masyarakat yang merasa lebih nyaman dengan kehadiran aparat di lapangan.
Sejumlah warga yang ditemui di sekitar lokasi patroli menyampaikan harapannya agar kegiatan seperti ini bisa dilaksanakan secara rutin,
“Patroli seperti ini sangat membantu kami merasa aman, apalagi di jam-jam rawan,” ujar Budi, warga Banyuwangi
Polresta Banyuwangi berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan serupa guna menjaga keamanan wilayah serta mendukung program Polri Presisi dan Indonesia Maju.
(Ach)