Terkait Tambang Ratatotok APH Masih Dalam Penyelidikan

Mitra – Liputan Warta Jatim, nsiden perampokan terjadi di lokasi tambang emas Ratatotok di lokasi Alason oleh sekelompok orang bersenjata rakitan dan membawa bom rakitan menyerang lokasi tambang tersebut, yang berujung pada baku tembak dengan petugas Brimob yang sedang berjaga pada pukul 13:30. Senin, 10/03/2025.

Informasi dari sumber terpercaya menyebutkan dalam kejadian itu, seorang pelaku tewas setelah tertembak oleh aparat kepolisian. Saksi mata di lokasi, Hidayat Samaun, mengungkapkan bahwa para pelaku juga melakukan peledakan di area tambang sebelum akhirnya terlibat konfrontasi dengan petugas keamanan.

Peristiwa ini kembali menyoroti maraknya aktivitas perampokan di tambang emas wilayah Ratatotok. Sejumlah laporan sebelumnya menyebutkan bahwa gerombolan perampok kerap beraksi di lokasi tambang tersebut.

Baca Juga :  Awak Media Akan Tindak Lanjuti Kepihak Yang Berwenang Terkait Limbah RPH Bebek Yang Menjadi Keluhan Masyarakat

Masyarakat setempat berharap pihak berwenang dapat mengambil tindakan tegas terhadap kejadian ini demi menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut.

Hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait peristiwa ini, termasuk mencari pelaku lain yang kemungkinan terlibat. Aparat juga meningkatkan pengamanan di lokasi guna mencegah kejadian serupa di kemudian hari.

Komandan Satuan Brimob Polda Sulut Kombes Pol Agung Anggoro SIK, MH saat di hubungi awak media mengatakan Kasus masih dalam penyelidikan Propam Polda Sulut terkait diduga ada salah satu oknum anggota Brimob yang terlibat dalam penembakan tersebut. Petunjuk bapak Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Roycke Harry Langie menyampaikan apabila terbukti bersalah akan di tindak sesuai hukum yang berlaku. Tutup Kombes Pol Agung Anggoro SIK, MH.

Baca Juga :  Kendaraan Hilang Di Polda Sulut Diduga Oknum Haji Owner PT SKL/SKS Terlibat Jaringan Mafia BBM SolarĀ 

Winsy.W