Boyolali – Liputan Warta Jatim, Babinsa Koramil 13/Nogosari Kodim 0724/Boyolali Serma Joko Mulyono bersama warga setempat melaksanakan Karya Bhakti pembuat talud di dukuh Sanggrahan Desa Potronayan Kecamatan Nogosari Boyolali Kabupaten Boyolali. Jumat ( 30/08/24)
Babinsa Serma Joko Mulyono mengatakan Kegiatan Karya Bhakti selain untuk membantu warga juga salah satu cara untuk menjalin hubungan komunikasi serta tali silaturahmi dengan masyarakat di wilayah binaan
Pelaksanaan karya bakti bersama masyarakat ini merupakan salah satu wujud nyata dan peran aktif serta sumbangsih TNI khususnya aparat kewilayahan kepada rakyat di daerah, sehingga kemanunggalan TNI-Rakyat tetap terjaga.
Suyanto warga dukuh sanggarahan mengapresiasi keterlibatan TNI dalam kegiatan pembuatan talud tersebut. “Semoga keterlibatan TNI bisa memotivasi dan menjadi pelopor masyarakat khususnya Dukuh Sanggrahan agar lebih giat lagi,
Bukan hanya dalam kegiatan kerja bakti saja melainkan di berbagai kegiatan kemasyarakatan sehingga dengan kehadiran TNI di wilayah akan menjaga stabilitas yang kondusif.
Suyanto juga berharap hubungan komunikasi antara Babinsa dengan masyarakat yang sudah berjalan dengan baik bisa dijaga dan ditingkatkan agar lebih harmonis. Selain untuk mempererat hubungan komunikasi dengan masyarakat, menurut dia, karya bhakti juga merupakan bentuk wujud kepedulian Babinsa sebagai fungsi pelaksanaan tugas pokoknya.
(Agus Kemplu/NH)