Beranda Pendidikan Ekspedisi Of Mada tampil di Gedung Negara Grahadi 

Ekspedisi Of Mada tampil di Gedung Negara Grahadi 

113
0

Surabaya – Liputan Warta Jatim, Upacara Penurunan Bendera Merah Putih dalam rangka Peringatan HUT ke- 79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Disbudpar Provinsi Jawa Timur rmempersembahkan Karya Kolosal sinergi kolaborasi generasi seni, Art Direct Abing Santosa dan Sutradara Dimas Respati di Gedung Negara Grahadi jalan Gubernur Suryo No.7 Surabaya dengan tema Ekspedisi Of Mada. Sabtu, (17/08/2024)

Sebelum upacara penurunan bendera merah putih dilaksanakan, Art Direct menampilkan tariannya, dengan semangatnya yang prima para penari tampil dihadapan para tamu undangan dan penonton umum ini tergolong sukses hal ini sebagai bentuk perjuangan para pemuda dalam mengisi kemerdekaan dalam bidang seni dan budaya, para penari sangat menjiwai makna perjuangan sebagaimana pahlawan kita yang telah gugur dalam merebut kemerdekaan Republik Indonesia dari tangan Penjajah.

Baca Juga :  Mendalami Makna Tema dan Logo HUT RI ke-79 'Nusantara Baru Indonesia Maju'

Acara ini didukung oleh Universitas Negeri Surabaya, SMK Negeri 12 Surabaya, Sanggar Tari Putra Bima Respati, Sanggar Tari Kalimas, Sanggar Tari Gong Prada, Sanggar Tari Citra Puspita, Sanggar Tari Lestari Widodo Tulungagung, Brang Wetan Community, Dimar Dance Theatre, Karawitan 7 musik, Komposer Suwandi.

Sanggar Tari Putra Bima Respati pimpinan Bapak Sariono menampilkan 25 anak didiknya dalam acara HUT RI ke -79 di Gedung Grahadi Surabaya,” Anak-anak sebelum acara tampil disini sudah melalui persiapan yang sangat matang karena ini acara besar,” ungkapnya.

Sanggar Tari Putra Bima Respati sering mengisi tiap acara-acara Tari Remo untuk menyambut tamu resmi dan Tradisional, kontemporer. ‘hal ini merupakan suatu bentuk apresiasi dan pembinaan pemerintah kota Surabaya dan Pemerintah Provinsi Jawa Timur terhadap Sanggar Tari Putra Bima Respati, “tutupnya

Baca Juga :  Peringati Hari Jadi ke - 76, Polwan Polres Tanjung Perak Gelar Penyuluhan Bahaya Narkoba di Sekolah

(NH)